Paser (madrasah) - Senin (8/05),pada hari terakhir pelaksaa Ujian Nasional Berbasis Kertas Pensil (UNKP) tingkat SMP/MTs, sekitar jam 10. 20 wita Kepala UPTD Disdikbud Kecamatan Tanah Grogot Agus Wintoro, S.Pd. MM didampingi staff Muhammad Yusri, S.Ag, meninjau secara langsung pelaksanaan UNKP di MTsN 1 Paser.
Sesampainya di Madrasah langsung disambut oleh Wakil Kepala Madarasah urusan Kurikulum Saripuddin, S.Ag, sekaligus sebagai ketua pelaksana UNKP di MTsN 1 Paser. Kedatangan beliau langsung diarahkan dan dilanjutkan dengan melihat ruang sekretariat dan memeriksa administrasi kelengkapan panitia UNKP subrayon 3. Pada kesempatan tersebut beliau juga meninjau satu persatu ruangan peserta UNKP selain meninjau sejumlah fasilitas di MTsN 1 Paser. Dari peninjauan langsung tersebut Agus Wintoro, S.Pd. MM memastikan bahwa pelaksanaan UNKP di MTsN 1 Paser di hari terakhir ini berjalan dengan lancar.
Dalam kesempatan itu, beliau juga berbincang sesaat dengan ketua panitia UNKP Saripuddin, S.Ag dan berpesan agar disampaikan kepada para peserta UNKP para siswa untuk tenang dan fokus dalam mengerjakan soal, terus belajar sehingga bisa mengikuti UNKP dengan lancar dan memperoleh hasil yang baik, dan berharap semua siswa peserta UNKP MTsN 1 Paser bisa mengerjakan soal dengan baik, serta pelaksanaan UNKP di MTsN 1 Paser dapat berjalan lancar sesuai yang diharapkan bersama.
Pada kesempatan yang sama Wakamad urusan kurikulum MTsN 1 Paser UNKP Saripuddin, S.Ag, menyampaikan bahwa penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Kertas Pensil (UNKP) untuk MTsN 1 Paser sebanyak 9 Ruang dengan jumlah peserta 180 orang siswa dan diawasi oleh 18 orang guru secara silang dari berbagai madrasah di kecamatan Tanah Grogot yang termasuk dalam subrayon 3. Kita mengharapkan agar pelaksanaan UNKP ini berjalan dengan lancar, aman dan seluruh siswa mendapatkan nilai bagus, tutupnya. (ridha_hmsmtsn1psr)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar